Segitekno » Mobile Legends » Penyebab & Solusi Kenapa Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Penyebab & Solusi Kenapa Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Gilas Mei 28, 2023

Kenapa Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka – Mobile Legends adalah salah satu game yang sangat populer akhir-akhir ini. Game ini sangat populer karena gameplay-nya seru dan sangat kompetitif, meskipun kadang sangat sulit untuk dimainkan.

Tapi, meski game ini sangat populer, Mobile Legends memiliki cukup banyak masalah bagi beberapa player yang memainkannya. Salah satu masalah yang kerap terjadi adalah game yang tidak bisa dibuka. Hal ini tentunya membuat player jadi terganggu.

Tapi adanya masalah pasti ada juga penyebab dan solusinya. Nah, dalam artikel ini, segitekno.com bakal membahasanya secara lengkap.

A. Penyebab Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Beberapa masalah yang menyebabkan game Mobile Legend tidak bisa dibuka cukup beragam. Tapi umumnya disebabkan oleh beberapa masalah yang segitkeno.com bahas di bawah ini :

1. Penyimpanan Internal Penuh

Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Mobile Legend memiliki data game yang besar, oleh karena itu butuh penyimpanan yang lega untuk bisa membuka dan memainkannya dengan lancar. Kalau penyimpanan kalian sudah makin tipis, maka data game juga bakal sulit dimuat, apalagi kalau ada update. Hal ini menyebabkan game jadi tidak bisa dibuka.

Rekomendasi: Cara Ganti Akun Mobile Legends ke akun Lama

2. Jaringan Internet Tidak Stabil

Mengatasi Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Mobile Legend adalah game online, yang membutuhkan jaringan internet untuk bisa mengaksesnya. Jadi kalau HP kalian tidak terhubung ke internet, atau terhubung ke internet tapi tidak stabil, maka akan mempengaruhi game Mobile Legend bisa dibuka atau tidak.

3. Belum Update Game Versi Terbaru

Mobile Legend merupakan game yang sangat terawat oleh developer game-nya, yaitu Moonton. Tak heran kalau game juga sering di update. Nah, kalau saat game sudah masuk masa update, tapi kalian gak kunjung menyelesaikan update-nya, maka sudah jadi hal yang pasti kalau game gak akan bisa dibuka.

Rekomendasi: Cara Unbind Akun Google Play di Mobile Legends

B. Tips Agar Mobile Legend Bisa Dibuka dengan Lancar

Masalah yang membuat Mobile Legend tidak bisa dibuka yang sudah segitekno.com bahas sebelumnya bisa diatasi dengan melakukan tindakan berlawanan dari penyebab masalahnya. Tapi untuk lebih detailnya kalian bisa mengikuti penjelasan di bawah ini :

1. Pastikan Selalu Ada Ruang Sisa di HP

Ruang sisa di HP itu sangat penting, karena setiap kali kalian membuka aplikasi, ada data sementara yang bertambah dan disebut sebagai cache. Cache adalah data yang berguna untuk meningkatkan kecepatan loading pada suatu aplikasi.

Selama kalian masih menggunakan suatu aplikasi data cache juga bakal selalu ada, tapi juga bisa dihapus. Setelah dihapus nanti juga akan muncul lagi selama aplikasi masih digunakan.

2. Gunakan Jaringan Internet yang Kuat

Cara Mengatasi Mobile Legend Tidak Bisa Dibuka

Internet yang digunakan untuk main Mobile Legend harus cukup kuat dan stabil agar game bisa dibuka dan dimainkan dengan lancar. Nah, untuk mewujudkan hal ini, kalian harus memilih paket data dari provider yang tepat atau sekalian pakai Wi-Fi.

Menggunakan Wi-Fi jadi opsi paling baik, karena signal Wi-Fi relatif lebih stabil dengan begitu gak ada lagi kejadian Mobile Legend tidak bisa dibuka.

3. Cek Update Game

Update game biasanya dilakukan setiap satu season atau 3 bulan. Tapi kadang juga ada update di tengah season. Pokoknya setiap update buruan update biar game bisa dibuka dengan sebagaimana mestinya.

Selain itu, dengan melakukan update game juga memperbaiki bug yang sempat ada di game sehingga game jadi lebih adil. Update juga bakal membuat game jadi lebih stabil, walau kadang juga membuat game jadi makin berat.

Tapi, pada intinya update game membuat game jadi lebih baik.

Rekomendasi: 11 Cara Atasi Mobile Legends (ML) keluar sendiri HP

4. Install Ulang Mobile Legend

Kalau solusi yang satu ini biasa digunakan karena adalah masalah pada data in game yang membuat perangkat HP tidak bisa membacanya dengan baik. Jadi satu-satunya cara agar game bisa dibuka lagi ya dengan uninstall, lalu install ulang game-nya, dan download data dari awal lagi.

Itulah beberapa hal yang menyebabkan game ML tidak bisa dibuka beserta dengan cara untuk mengatasinya. Semoga penjelasan dari segitkeno.com bermanfaat dan dapat membantu menyelesaikan masalah login Mobile Legend yang sedang kalian alami.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait