Di bawah ini adalah rekomendasi casing PC gaming terbaik dengan harga yang masih bisa dibilang murah. Meski murah, tapi kualitas, dan desainnya sudah cukup oke. Jadi bakal worth it banget buat dijadikan wadah untuk PC yang bakal kalian rakit.
Sebelum lanjut di bawah ini adalah daftar harga casing PC gaming yang ada pada pembahasan dalam artikel ini :
Rekomendasi Casing PC Gaming Terbaik | Jenis Casing | Harga |
Infinity Cyclops | ATX | Rp 270.000 |
Maxuss Black Panther 165-26 Series | M-ATX | Rp 275.000 – 290.000 |
Armaggeddon Nimitz N5 Aurora White M-ATX | M-ATX | Rp 350.000 |
Cube Gaming Byron Black | ATX | Rp 381.000 |
Infinity Vesta V2 + 4 Fan RGB | ATX | Rp 394.000 |
Armaggeddon Tron Holo-5 ATX | ATX | Rp 398.000 |
Enlight White Master Mesh Tempered Glass M-ATX | M-ATX | Rp 417.000 |
Paradox Gaming Granada | ATX | Rp 418.000 |
GALAX Revolution 05 Tempered Glass Mid-Tower ATX | ATX | Rp 478.000 |
Aerocool Trinity Mini V2 | M-ATX | Rp 559.000 |
VenomRX AEGON ATX | ATX | Rp 574.000 |
DarkFlash DLM21 | M-ATX | Rp 585.000 |
A. Casing PC Gaming 200 ribuan
Di bawah ini adalah rekomendasi casing PC gaming terbaik 100 ribuan. Casing PC baru paling murah yang bisa ditemui di pasaran adalah yang memiliki kisaran harga 200 ribuan, itu pun 200 ribu hampir 300 ribu. Untuk casing PC gaming 100 ribuan rasanya sangat sulit untuk bisa ditemui dalam kondisi baru. Casing 100 ribuan yang second pun sangat sulit ditemui.
Lainya: 2 Rekomendasi Spesifikasi PC Gaming 3 Jutaan
Infinity Cyclops
Untuk harga murah 200 ribuan, Casing PC gaming terbaik yang bisa segitekno.com rekomendasi-kan adalah Infinity Cyclops. Casing ini bisa mendukung motherboard hingga ukuran ATX. Secara keseluruhan body casing ini terbuat dari besi, kecuali bagian depan berupa ABS, dengan mesh, dan bagian samping dari akrilik semi transparan.
Casing ini support 3x120mm fan di depan, dan 1x120mm fan belakang. Untuk slot penyimpanan, casing ini support 1×3.5″ HDD dan 2×2.5″ SSD. Kelemahan paling menonjol casing ini adalah belum ada PSU cover, dan posisi PSU ada di atas casing. Casing ini bisa kalian dapat dengan harga Rp 270.000.
Maxuss Black Panther 165-26 Series
Keberadaan casing ini sudah sangat jarang, tapi kalau ada bisa kalian dapat dengan harga Rp 275.000 – 290.000. Casing ini tersedia dalam dua warna, hitam dan putih dan dalam penjualannya Sudha bonus 2 fan RGB.
Bagian depan sudah mesh, dan samping sudah ada akrilik transparan. Ukuran mobo maksimal M-ATX. PSU pada casing ini posisinya di atas, dan belum apa PSU cover-nya.
B. Casing PC Gaming 300 ribuan
300 ribuan adalah budget yang paling standar untuk sebuah casing gaming. Di kisaran harga 300 ribuan ini, model, variasi, dan fitur casing PC lebih bervariasi. Build quality yang dimiliki PC kisaran harga ini jaga udah lumayan.
Lainya: 2 Rekomendasi Spesifikasi Build PC Gaming 4 Jutaan
Armaggeddon Nimitz N5 Aurora White M-ATX
Rekomendasi casing PC gaming 300 ribuan terbaik yang pertama bisa kalian dapat dengan harga Rp 350.000. Casing ini hanya mendukung mobo berukuran maksimal Micro-ATX saja, dan bisa pakai PSU ukuran ATX.
Tersedia slot ekspansi 1×2.5″ SSD dan 3×3.5 HDD. Kalian yang mau pakai VGA discrete casing ini bisa menampung hingga GPU berukuran 300mm.
Kelebihan casing ini sudah ada RGB di depan, panel transparan di sisi samping casing, ada PSU cover, ada slot untuk 6x12mm fan.
Cube Gaming Byron Black
Dengan harga murah Rp 381.000 kalian bisa dapat casing PC gaming yang memiliki desain keren dengan tampilan depan mesh, dan tampilan samping tempered glass.
Casing gaming ini bisa support mobo ukuran ATX, GPU 300 mm, CPU Cooler 160mm, 160mm full modular PSU, 1×3.5″ HDD, 1×2.5″ SSD, fan 120mm dengan pembagian 3 depan, 2 atas, dan 1 belakang.
Infinity Vesta V2 + 4 Fan RGB
Infinity Vesta V2 + 4 Fan RGB adalah rekomendasi casing PC Gaming 300 ribuan yang terbaik dari yang paling baik, karena sudah ada bonus 4 fan di casing-nya. Casing ini haranya berkisaran di Rp 394.000.
Selain sudah bonus 4 fan, kelebihan casing ini adalah memiliki desain keren dengan tempered glass di depan dan sisi kiri casing, jadi support bagi yang mau pamer PC RGB-nya.
Armaggeddon Tron Holo-5 ATX
Harga casing PC gaming ini Rp 398.000 2 ribu lagi 400 ribu sih, tapi tetap dimasukkan saja pada rekomendasi casing 300 ribuan karena masih kepala 3, walau punya ekor yang cukup besar.
Casing ini punya desain keren yang futuristik, yang support cooling radiator 240mm, air cooler 160mm, dan GPU 330mm.
C. Casing PC Gaming 400 ribuan
Masuk di rekomendasi casing PC gaming terbaik 400 ribuan, bisa dibilang bukan harga yang murah lagi hanya untuk sebuah casing PC. Tapi kualitas yang kalian dapat juga bakal lebih baik tentunya, selain itu casing dengan fitur, dan desain keren bakal lebih serin kalian temukan di kisaran harga ini.
Lainya: 2 Rekomendasi Spesifikasi PC Gaming + Editing 7 Jutaan
Enlight White Master Mesh Tempered Glass mATX
Sesuai namanya, casing ini memiliki warna serba putih yang memiliki desain keren berupa mesh di depan untuk air flow yang maksimal, dan tempered glass di sisi kiri untuk memamerkan isi casing.
Casing dengan harga Rp 417.000 support GPU hingga ukuran 330mm, air cooler 165mm, dan water cooler 240-280 mm. Untuk ekspansi bisa mendukung 2×2.5″ SSD, dan 2×2.5″ HDD.
Paradox Gaming Granada
Kalau secara desain rekomendasi casing PC gaming 400 ribuan terbaik ini lumayan bagus. Untuk spesifikasi di dalam casing kurang lebih mendukung hingga mobo ATX, 4 slot ekspansi, 160mm air cooler, GPU 315 mm. Semua fitur itu bisa kalian dapat pada harga Rp 418.000.
GALAX Revolution 05 Tempered Glass Mid-Tower ATX
Kalau kalian mau build PC dengan tampilan yang bongsor, maka bisa nih buat pilih casing PC gaming dengan harga Rp 478.000. Casing ini bisa digunakan dengan mobo dan PSU ATX, 2×3.5″ HDD, 3×2.5″ SSD, 120mm fan (3 depan, 1 belakang), 120-140mm fan atas.
D. Casing PC Gaming 500 ribuan
500 ribuan adalah budget yang udah lumayan mahal kalau buat casing PC saja. Tapi harga ini adalah harga standar dan bisa terbilang untuk casing PC gaming yang kualitasnya bukan kaleng-kaleng.
Lainya: 2 Rekomendasi Spesifikasi PC Gaming, Editing, Rendering 10 Jutaan
Aerocool Trinity Mini V2
Kalau kalian mau build PC dengan desain yang compact dan minimalis, maka casing PC gaming ini bisa jadi pilihan yang bagus buat kalian. casing ini juga memiliki 3 pilihan warna, yaitu hitam, pink, dan putih. Jadi kalian bisa sesuaikn warnanya sesuai tema PC yang akan kalian rakit.
Meski memiliki ukuran mini, tapi PC ini masih bisa menampung GPU dengan ukuran 297mm, air cooler 140mm, water cooler 240 mm di bagian depan. casing ini bisa kalian miliki dengan harga Rp 559.000.
VenomRX AEGON ATX
VenomRX AEGON ATX adalah paket murah PC RGB, karena di dalamnya sudah include 4x120mm fan. Casing ini punya ukuran yang cukup jumbo sehingga bisa menampung 360mm GPU, 240 mm water cooler yang dipasang pada atas casing, 360mm water cooler bagian depan, dan 165mm air cooler.
Untuk kelengkapan lainnya kurang lebih sama dengan kebanyakan casing PC yang sudah dibahas pada rekomendasi casing PC gaming terbaik dalam artikel ini.
Oh iya, casing ini dibanderol dengan harga Rp 574.000.
DarkFlash DLM21
Casing PC ini memiliki 4 varian warna dan 2 model front panel. Warna yang tersedia pada casing DarkFlash DLM21 adalah hitam, putih, pink, dan neo mint. Sementara untuk model front panelnya adalah mesh, dan solit metal (non mesh).
Casing ini hanya support untuk mobo M-ATX, sehingga cocok untuk PC dengan tema minimalis. GPU bisa 350mm, radiator 240mm, air cooler, 160mm. PC ini bisa didapat dengan harga Rp 585.000.