Segitekno » tips » Penjelasan Lengkap! 5 Cara Setting ECU di Ace Racer Agar Mobil Cepat

Penjelasan Lengkap! 5 Cara Setting ECU di Ace Racer Agar Mobil Cepat

Gilas April 14, 2023

Cara setting ECU di Ace Racer adalah suatu hal yang sangat penting untuk dilakukan. Hal ini dikarenakan ECU dalam game Ace Racer berfungsi untuk memberikan buff pada mobil yang kalian pakai. Buff ini tentunya bakal berguna saat balapan dan mempermudah tim kalian untuk meraih kemenangan saat balapan.

Sayangnya masih ada sebagian plyer Ace Racer yang sering kebingungan dengan setting ECU ini. Yang sering membuat sebagai player Ace Racer ini kebingungan untuk setting ECU adalah karena banyak kombinasi yang bisa dilakukan dalam penempatan ECU Ace Racer.

Karena banyak yang bingung untuk setting ECU di Ace Racer itulah, segitekno.com membuat artikel ini untuk memberikan gambaran singkat tentang cara setting ECU Ace Racer terbaik untuk mobil-mobil kalian.

Cara Setting ECU di Ace Racer Terbaik Agar Mobil Kencang

Mengikuti setting ECU seperti yang bakal segitekno.com tuliskan di bawah ini bakal membuat performa mobil kalian jauh lebih baik dari sebelumnya. Karena setting ECU Ace Racer yang segitekno.com bagikan di bawah ini juga sudah diuji efektivitasnya di game sebenarnya.

Berikut ini adalah detail setting ECU di Ace Racer :

Untuk setting ECU, kalian bisa membuka menu WORKSHOP yang ada di pojok kiri bawah layar, lalu pilih ECU ASSEMBLY yang ada di pojok kiri bawah layar juga.

1. Dapatkan ECU Terlebih Dahulu

Sebelum lanjut buat cara setting ECU di Ace Racer yang lebih lanjut, kalian harus tahu dulu cara dapat ECU-nya sendiri. Nah ECU ini bisa kalian dapat lewat berbagi cara. Salah satu yang paling mudah adalah dengan membuka peti di menu Store > Supply Chests. Selain itu ECU juga bisa kalian dapatkan dengan menukar poin. Kalian juga bisa mendapat ECU tambahan lagi dengan menyelesaikan berbagai misi, seperti misi di Membership.

Baca Juga: 2 Cara Mendapatkan Token Gratis di Ace Racer Tanpa Cheat

2. Pakai ECU dengan Rarity yang Bagus

ECU dalam game Ace racer ada beberapa kelas atau rarity atau kelangkaan. Dari rarity yang paling biasa (warna hijau), menengah (warna biru), dan yang paling baik atau epic (warna ungu). Nah kalau bisa, tentunya pakai ECU dengan rarity epic, karena kelas yang paling baik dan bakal memberi buff yang baik pula.

Baca Juga: Setting Grafik Ace Racer Anti Lag, Frame drop & Patah Patah

3. Setiap Mobil Memiliki Shape ECU yang Berbeda

Cara Setting ECU di Ace Racer

ECU yang bisa di setting dalam game Ace Racer dibuat dengan beberapa bentuk antara lain :

  • Round ECU
  • Diamond ECU
  • Hexagon ECU
  • Triangle ECU
  • V-Shape ECU

Total ECU yang bisa dipasang dalam satu mobil sendiri berjumlah 7. Masing-masing terdiri dari kombinasi acak Shape ECU di atas berjumlah 6 dan satu buah Core ECU.

Bentuk ECU yang tersedia pada setiap mobil itu disediakan oleh sistem game. Nah tugas kalian adalah memasang ECU dengan buff kemampuan tertentu sesuai bentuk atau shape yang ECU yang sudah ditentukan sistem.

Untuk Buff ECU yang harus kalian pasang juga banyak variasinya tergantung mobil jenis apa yang kalian gunakan (role yang kalian pakai). Jadi cara setting ECU di Ace Racer nantinya bakal beda juga. Nah untuk jenis mobil atau role dalam game ini ada 3 antara lain :

  • Speedster
  • Interceptor
  • Supporter

Nah 3 role atau jenis mobil itu memiliki ECU yang beda-beda pula dengan kombinasi sebagai berikut :

Speedster :

  • Core ECU : Acceleration Core
  • Duration III
  • Nitro Charge III
  • Momentum III (2x)
  • Countercurrent III
  • Memory : MT. Haruna

Interceptor :

  • Core ECU :Discipline
  • Guardian III | Momentum III
  • Momentum III
  • Upbeat III
  • Catch Up III (2x)
  • Concept Car Series

Supporter :

  • Core ECU : External Charging Core
  • Duration III
  • Momentum III (2X)
  • Upbeat III
  • Team Spirit III
  • Memory : MT. Haruna

Cara setting ECU Ace Racer di atas untuk setiap mobil atau role hanya bersifat referensi. Jadi bukan sebuah setting paten, alias masih bisa kalian ubah sesuai kebutuhan.

Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Ace Racer Lag & Patah Patah di HP Low end

4. Pastikan Level ECU Kalian Tinggi

Setting ECU Ace Racer Terbaik

Untuk meningkatkan ECU, bisa dilakukan dengan membuka menu WORKSHOP > ECU ASSEMBLY, jadi satu dengan cara setting ECU di Ace Racer lainnya juga. Jika sudah kalian tinggal tap ECU yang ingin kalian tingkatkan levelnya, lalau tap opsi ENHANCE. Nah peningkatan level ECU ada dua, yaitu Upgrade dan Breakthrough.

Upgrade

Untuk Upgrade kalian bisa menggunakan stok ECU yang kalian miliki. Utamakan pakai Stok ECU yang hijau dahulu (rarity paling rendah), baru kemudian pakai yang biru, dan ungu.

Pastikan Success Rate yang kalian miliki sebelum melakukan upgrade mencapai 75% atau lebih, agar peningkatan ECU berhasil. Jika sudah tap tombol UPGRADE > CONFIRM.

Breakthrough

Nah untuk Breakthrough berguna untuk meningkatkan bintang ECU (ECU Level Cap) kalian, sehingga kalian bisa melakukan Upgrade ECU ke level yang lebih tinggi lagi. Breakthrough maksimal yang bisa kalian lakukan adalah 3 kali (3 bintang).

Untuk melakukan Breakthrough kalian membutuhkan ECU dengan Shape ECU yang sama dan rarity yang sama.

Setiap melakukan Breakthrough membutuhkan biaya, jadi persiapkan mata uang yang cukup untuk melakukan Breakthrough.

Note :

Upgrade dan Breakthrough ini sama pentingnya dalam cara setting ECU di Ace Racer. Jadi pastikan untuk melakukan keduanya dengan imbang dan usahakan sesering mungkin.

5. Perhatikan Level Mobil dan ECU

Setting ECU Ace Racer

Yang memiliki level tidak hanya ECU, mobil yang kalian gunakan juga memiliki levelnya sendiri. Pastikan kalian memiliki mobil yang levelnya sama atau lebih tinggi dari ECU yang kalian gunakan.

Kalau kalian memiliki mobile dengan level yang lebih rendah dari ECU, maka secara otomatis ECU kalian bakal dibuat sama dengan level mobil kalian.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait