Segitekno » Free Fire » Cara Beli Akun FF Murah di FB, Lazada, Tokped dll Aman Tanpa Ketipu

Cara Beli Akun FF Murah di FB, Lazada, Tokped dll Aman Tanpa Ketipu

Gilas Juni 6, 2022

Free Fire merupakan game online multi pemain yang bisa di download secara gratis lewat Google Play Store, App Store, maupun market place aplikasi serupa lainnya. Meski gratis di download, kalian yang sudah memiliki akun FF bisa beli item di dalam game dengan cara top up diamond menggunakan uang asli sebagai alat tukar.

Sering melakukan top up dan memiliki item langka nantinya kalian bisa mendapat predikat sebagai sultan Free Fire. Tapi untuk memiliki akun sultan dengan banyak item tentunya butuh waktu dan juga uang. Waktu karena item langka hadir dalam beberapa waktu sekali seperti Elite Pass. Uang karena tentu saja harga item langka ini cukup mahal.

Tapi ada cara lain biar bisa jadi sultan Free Fire tanpa perlu uang banyak dan tanpa perlu waktu panjang, yaitu dengan beli akun FF murah. Tapi memang ada akun Free Fire sultan Murah ? Tentu saja ada dong berikut uraiannya.

Gimana Sih Akun FF yang Worth It Dibeli??

Jual Beli Akun FF

Akun Free Fire yang dijual biasanya memiliki harga yang lebih murah jika dibanding total semua uang yang dikeluarkan untuk merawat akun sejak awal. Karena saat membeli sebuah akun Free Fire biasanya berdasar kelangkaan item yang dimiliki.

Tapi penjual biasanya mengesampingkan biaya perawatan akun seperti biaya internet. Pertimbangan seperti inilah yang umumnya sebuah akun Free Fire bisa dibilang murah. Kalian juga bisa mempertimbangkan hal di bawah ini sebagai alasan membeli akun Free Fire.

  1. Cari akun sultan yang full Elite Pass.
  2. Memiliki karakter lengkap dari yang old, terpopuler, sampai terbaru.
  3. Pilih akun FF dari season 1. Biasanya akun ole punya ID 8 digit.
  4. Full skin, dari skin bundle hingga skin senjata.
  5. atau sesuai selera dan budget kalian

Baca Juga: 4 Cara Hack Akun FF Sultan Dengan Mudah

Hal yang Harus Diwaspadai saat Beli Akun FF

Jual beli akun Free Fire kerap diragukan masalah aman tidak-nya. Karena jual beli suatu hal yang gak jelas barang-nya memang rawan penipuan. Jadi sebagai pembeli harus memiliki pemikiran yang cerdas agar tidak tertipu.

1. Jangan Beli Lewat Online Shop

Cara Aman Beli Akun FF

Lazada, Shopee, Tokopedia adalah platform jual bel online yang menjual barang fisik. Tapi tak jarang, ada juga orang yang menjual barang virtual seperti akun game. Meski dijual lewat marketplace dengan nama besar seperti Lazada, Shopee, dan Tokpedia, tapi tidak bisa dijamin aman 100%.

Karena meski cara beli akun FF dijamin lewat aplikasi, tapi barang yang dijual adalah akun game yang gak jelas wujud barangnya, maka pemberian akun dan password akan dilakukan lewat chat. Jadi bisa saja akun dan password yang diberikan adalah palsu.

Selain itu kalian pasti akan mentransfer uang terlebih dahulu baru akun bisa diberikan. Andai bisa dilakukan lewat COD-pun akun Free Fire mungkin akan diberikan lewat sebuah catatan, dan tentu bisa saja yang ditulis adalah akun palsu.

Tidak hanya Lazada, Shopee, Tokopedia. Tips agar tidak tertipu saat beli akun FF ini juga berlaku untuk pembelian lewat Facebook, Instagram, WA dan semacamnya. Pokoknya yang online.

Baca Juga: 7 Apk Hack Akun Free Fire (FF) Sultan

2. Beli Tanpa Perantara

Cara Agar Tidak Tertipu Saat Beli Akun FF

Cara beli akun FF paling aman dan yang membuat kalian tidak tertipu adalah transaksi dilakukan tanpa perantara. Jadi kalian sebagai pembeli langsung bertatap muka dengan sang penjual. Dengan cara ini bisa dipastikan tingkat penipuan sangat kecil.

Untuk langkah-langkahnya seperti berikut :

  1. Ajak bertemu penjual di tempat yang nyaman seperti cafe, atau mungkin di rumah kalian atau penjual.
  2. Ajak teman sebagai saksi saat bertemu penjual.
  3. Pastikan uang sudah tersedia. Untuk penentuan harga bisa ditempat atau chat. di tempat lebih enak.
  4. Minta penjual melepas semua data login dan memberikan semuanya ke kalian.
  5. Langsung cek dan masukkan data game ke HP kalian.
  6. Jika sudah bisa langsung ganti semua data login-nya seperti password akun Google, Facebook, atau VK dengan yang milik kalian. Jangan kasih tahu siapapun data login baru ini termasuk penjual dan teman yang kamu ajak.
  7. Minta penjual untuk coba login FF dengan data lama-nya.
  8. Kalau data login lama penjual sudah tidak bisa lagi digunakan untuk mengakses akun FF yang kalian beli, artinya data yang sudah kalian ganti sudah berhasil.
  9. Selanjutnya tinggal bayar atau nego lagi.
  10. Lakukan transaksi dengan sopan.

Jalan Yang Aman saat beli Akun FF Secara Online

kalian sebetulnya bisa kok beli akun di olshop (lazada, shopee, tokopedia dll) ataupun sosmed (whatsapp, IG dll). Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan

3 hal utama yang harus kalian perhatikan yaitu

  1. pastikan akun yang diposting tersebut asli (bukan gambar colongan)
  2. Hindari transaksi tanpa perantara (hindari memberi uang terlebih dahulu! nodebat)
  3. Saat kalian sudah mendapatkan akun tersebut, segera cek dan ganti semua password, ganti email pemulihan dll (pastikan agar tidak dihackback)

Baca Juga: 9 Cara Mengembalikan Akun FF yang di Hack

Sekian cara beli akun FF dengan aman agar tidak tertipu dari segitekno.com. Semoga membantu dan selamat bertransaksi.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait