Segitekno » Game Crypto » 15 Game NFT Android & PC Penghasil crypto (uang) Gratis Terbaik 2022

15 Game NFT Android & PC Penghasil crypto (uang) Gratis Terbaik 2022

Gilas Januari 18, 2022

NFT (Non-fungible token), secara bahasa berarti token yang tidak dapat dipertukarkan. Sedangkan secara pengertian umumnya NFT adalah token kripto yang mewakili suatu barang yang di anggap unik. Kripto sendiri adalah mata uang virtual yang memiliki perlindungan berupa kode rahasia. Jadi bisa di tarik kesimpulan kalau NFT bisa menghasilkan uang melalui karya kalian yang diubah menjadi aset NFT. Karya kalian ini bisa beragam jenisnya bisa jadi lukisan bahkan sebuah foto. Sementara untuk yang akan segitekno.com adalah karya Game NFT. Kemudian aset NFT yang kalian punya bisa diperjual belikan menggunakan mata uang kripto. Transaksi jual beli yang kalian lakukan ini bisa menghasilkan uang sungguhan di dunia nyata.

15 Game NFT Penghasil crypto Gratis Terbaik

Jika kalian sudah paham mengenai apa itu NFT secara garis besar, kini saatnya kita membahas yang lebih khusus. Dalam kasus ini adalah karya yang bisa di jadikan aset NFT. Benar sekali game bisa di jadikan aset NFT, tapi bukan gamenya itu sendiri. Maksudnya yang bisa kita dijadikan aset NFT adalah item di dalam permainan yang memiliki nilai jual dalam mata uang kripto.

Dengan kata lain Game NFT adalah permainan online yang bisa menghasilkan mata uang kripto dimana mata uang ini kemudian bisa ditukar dengan uang asli. Umumnya untuk memainkan Game Play to Earn ini kalian harus menyediakan modal dan mulai berinvestasi. Tapi ada juga lhoh Game NFT tanpa modal. Dalam artikel ini kalian bisa mengenal apa saja game nft android & PC yang bisa dicoba

1. Thetan Arena

Thetan Arena Salah Satu Game NFT

Game Thetan Arena menjadi salah satu game yang di rekomendasikan untuk kalian yang ingin dapet duit lewat main game. Berbeda pada game Play to Earn lainnya yang membutuhkan modal game ini termasuk game NFT tanpa modal Free to Earn. Untuk gameplaynya sendiri sama seperti game MOBA pada umumnya, yang membuat kita melwan pemian lain dan berusaha mengalahkannya. Gameplay-nya hampir sama dengan game Brawl Star.

Untuk menghasilkan uang di game ini kalian harus mengumpulkan mata uang virtual Arena Thetan kemudian menukarnya melalui Trust Wallet. 1 Thetan Arena di cointmarketcap.com sebesar 57 ribu rupiah, berdasar update 15 Jnuari 2022. Bagi kalian yang mau mencoba main game NFT ini bisa download palikasinya dari link berkut : Download Thetan Arena.

2. Axie Infinity

Game NFT Dengan Modal Axie Infinity

Kalian bisa main axie infinity tanpa modal, baca di tutorial main Axie Infinity tanpa modal gratis

Berbeda dari game Thetan Arena yang tanpa modal, game ini membutuhkan beberapa modal untuk membeli setidaknya 3 Axie. Axie adalah karakter utama dalam game ini yang nantinya akan di ubah menjadi aset NFT. Penghasilan yang bisa kalian peroleh dari 1 Axie bisa mencapai Rp 1 juta, Berdasakan cointmarketcap.com pada 15 Januari 2022. Nominal ini bisa berubah sewaktu.

Untuk gameplaynya sendiri seperti beternak hewan. Kalian bisa membiakkan, membesarkan dan menjual makhluk yang di sebut Axie. Selain itu kalian juga bisa mempertarungkan axie milik kalian dengan axie milik lawan. Bagi kalian yang ingin memainkan game ini bisa downlad dari link berikut : Downlad Axie Infinity.

3. Plant Vs Undead

Game NFT Plant Vs Undead

Terdengar tidak asing dengan nama game ini ? Ya karena pada dasarnya game ini memiliki ple permainan yang sama dengan game Plant Vs Zombie. Kalian harus menanan tanaman dengan kemampuan khusus dan mempertahankannya dari serangan zombi. Selain itu yang lebih penting kalian bisa menghasilkan cuan dengan merawat tanaman yang sekaligus jadi aset NFT-mu. Token NFT dari game ini bernama PVU yang bernilai sekitar 1.500 rupiah. Kalian bisa muali mencobanya dengan Download Plat Vs Undead.

4. Splinterlands

Game NFT Kartu Strategi Splinterlands

Untuk dapat uang dari game NFT crypto yang satu ini kalian harus mengkoleksi kartu. Makin langka kartu yang kalian miliki harga jualnya juga akan makin tingg. Game NFT tanpa modal ini bisa kalian mainkan dengan Download Splinterlands.

Gamplay dari game ini cukup mudah kalian tinggal menyusun kartu kalian agar menjadi suatu kombinasi yang kuat untuk mengalahkan musuh. Jika kalian menang di setiap pertarungan kalian akan cepat naik rank. Dalam rank yang lebih tinggi kalian bisa mendapat kartu yang lebih langka.

5. Decentraland

Game NFT Open World Decentraland

Game Decentraland sangat cocok bagi kaian yang suka game bertema open world. Meariknya lagi dalam game ini kita bisa menjalani kehidupan seperti di dunia nyata tapi di proyeksikan dalam bentuk dunia virtual 3D.

Kalian bisa mengunjungi tanah milik orang lain dan berinvestasi di sana. Selain itu kalian juga bisa membeli sebidang tanah untuk menambah penghasilan dari NFT yang kalian miliki. Selain tanah kalian juga bisa menjual aksesoris dana pakaian untuk mendapat token MANA. Satu token MANA sama dengan 41.000 rupiah.

Untuk memainkan game ini kalian harus daftar ke https://decentraland.org/ dan pilih tmbol mulai (Get Started). Kemudian daftar dengan crypto wallet. Akun Crypto Wallet ini yang menjadi akun untuk login game Decentraland.

6. Job Tribes

Game Job Tribes

Job Tribes merupakan game kartu strategi, dimana kalian harus mengalahkan kartu lawan dengan kartu yang kalian miliki. Untuk memainkan game ini kaliaan harus daftar di https://jobtribes.playmining.com/id/.Selanjutnya kalian akan langsung di minta menyelesaikan beberapa tutorial. Setelah kalian menyelesaikan tutorialnya kalian akan diminta untuk daftar akun dengan email. Selanjutnya kalian bisa mengklain 20.000 PALEcoint. Tiap 20.000 PALEcoint bisa ditukar deangn 100 DEP.

7. Rise City

Game NFT Building Rise City

Game Play game NFT ini sama dengan game Sim City. Kalian bisa mendirikan gedung dan berbagai infrastruktur vital lainnya. Kalian pasti sudah tahu apa yang menjadi aset NFT pada game inikan ? Benar sekali aset utame NFT berasal dari tanah dan juga bangunan. Token dari game ini bernama RSC, sayangnya belum ada data pasti berapa nominal yang bisa dihasilkan dari 1 RSC. Kalian bisa main game ini denan daftar terlebih dahulu di https://risecity.io/.

8. Art of War

Game NFT Art of War

Aset NFT dari game ini berupa karakter hero yang kalian miliki. Setaip hero memiliki kemampuan yang berbeda satu samalainnya. Kemampun pada tiap hero uga bisa di upgrade. Makin banyak upgrade yang diberikan pada heromu, maka makin kuat juga heronya dan makin tinggi pula harga jualnya. Token NFT untuk game ini bernama AOW sayangnya belum ada data harga jelas untuk token ini.

9. Clash of Streamers

Game NFT RPG Clash of Streamers

Kalian pecinta game RPG (Role Play Game) pasti akan suka dengan game ini. Apalagi kalian bisa dapat uang dari memainkannya. Aset NFT game ini menggunakan makhluk virtual yang disebut Pets. Pets harus dikembangkan dengan memberikan sumber daya yang cukup. Dengan begitu Pets yang kalian rawat akan mendapat level yang terus meningkat, dan jika sudah sampai di level maksimal kalian bisa menjualnya di pasar NFT. Kalian bisa Download Clash of Streamers dan mulai mengumpulkan GUBI yang menjadi token NFT nya.

10. Sorare

Game NFT Sepak Bola Sorare

Kepopuleran game sepak bola memang tidak bisa dipungkiri lagi. Banyak game yang sudah mengusung tema sepak bola dan salah satunya adalah Sorare. Bedanya Game Sorare dengan game sepak bola yang lain adalah game ini bisa meghasilkan uang. Game ini bisa di mainkan dengan mengakses link https://sorare.com/.

11. CryptoKitties

CryptoKiities

Dari nama game-nya saja sudah jelas kalau game sang satu ini berbau kental dengan dunia uang virtual (Crypto). Untuk memainkan game ini awalnya kalian harus membeli koin Ethereun (ETH) terlebih dahulu. Koin ini berfungsi untuk membeli kucing virtual melalui aplikasi Meta Mask, yang akan menjadi aset NFT utama kalian. Selain itu kalian juga bisa main game ini dengan daftar di wesite resmi CryptoKiities https://www.cryptokitties.co/. Game ini kurang lebih sama dengan game NFT crypto Axie Infinity yang sama – sama memelihara binatang.

12. Illuvium

Illuvilum Game NFT Open World Tanpa Modal

Game NFT yang satu ini juga masuk dalam kategori game nft tanpa modal. Game ini menjadikan makhluk – makhluk aneh bernama Illuvial sebagi aset NFT-nya. Token yang digunakan dalam game ini bernama Iluvium (ILV), yang mana 1 ILV bisa mencapai 11 juta. Sayangnya game ini belum dirilis, jadi kalian bisa pergi ke https://www.illuvium.io/ dan melakukan registrasi denagn klik tombl Daftar. Kalian akan menerima notifikasi email jika ada pemberitahuan terbaru.

13. Alien Worlds

Game Penghasil Uang Alien World

Game manghasilkan uang yang selanjutnya adalah game Alien Worlds. Kalian bisa mengakses game ini dengan website https://alienworlds.io/. Kalian bisa menghasilkan token TLM (Trilium) yang bernilai 2.400. Semua barang dan alat bnatu dalam ame ini adalahaset NFT yang berharga.

14. The Sandbox

Game Penghasil Uang Metaverse The Sandbox

Sama dengan game Decentraland dan Alien Worlds game ini memiliki tema metaverse. Dimana kita menjadikan dunia digital seakan dunia nyata yang kita gunakan untuk melakukan kegiatan sehari – hari. Game ini menggunakan token SAND yang setiap satuannya kurang lebih bernial bernilai 68.000. Untuk menghasilkan uang di dame ini kalian harus membuat akun terlebih dahulu melalui wabsite https://www.sandbox.game/en/ kemudian mendownload aplikasi The Sandbox.

15. Bombcrypto

Game Penghasil Uang Bombcrypto

Game ini memiliki aset NFT yang sama dengan Game Art of War. Dimana berbagai karakter akan menjadi aset NFT utama. Game ini menggunakan token BCOIN yang nilai satuannya sekitar 59.000. Sama seperti game crypto lainnya kalian harus mengakses website resmi game ini untuk memainkannya. Berikut adalah link website resminya https://bombcrypto.io/.

Cara Kerja Game NFT

Cara kerja dari game ini sebenarnya sangat sederhana. Setiap permainan mungkin memiliki gameplay yang berbeda, tapi untuk cara kerja mendapatkan uang dari aset NFT memiliki garis besar yang sama. Sebuah game NFT pasti memiliki suatu karakter atau avatar yang menjadi aset NFT utama. Aset ini bisa di gunakan untuk melakukan pembelian dalam game, investasi aset digital, bahkan bisa diunagkan secara tunai. Sama seperti game pada umumnya, makin lama kalian memainkan game NFT aset yang kalian punya juga makin banyak.

Itulah beberapa rekomendasi Game NFT Android & PC yang bisa kalian coba untuk memanen pundi – pundi uang melalui platform game online. Perlu kalian ketahui artikel ini tidak bersifat mempengaruhi kalian untuk mencari uang melalui Crypto dan progran trading. Tetap bijak dalam mengambil keputusan karena setiap pilhan ada resikonya tersendiri.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait