Segitekno » PES, Fifa & DLS » Spesifikasi Minimum Total Football Android & Iphone

Spesifikasi Minimum Total Football Android & Iphone

Gilas Mei 23, 2023

Spesifikasi Minimum Total Football – Total Football adalah game sepak bola yang dikembangkan oleh Studio Vega Private Limited. Game ini dirilis di Google Play Store pada 11 Juli 2022 .

Hingga saat ini pada platform Google Play Store, Total Football sudah di download lebih dari 1 juta unduhan dengan rating 4.0 dari 24 ribu ulasan. Sementara di App Store, Total Football mendapat rating 3.7 dari 186 ulasan. Dengan data seperti itu, menunjukkan kalau Total Football memang memiliki kualitas game yang bagus.

Untuk ukuran download dari game Total Football sendiri adalah 676 MB an. Ukuran download ini cukup besar, sehingga performa game bakal lebih berat juga nantinya. Jadi, pastikan kalian memiliki HP dengan spesifikasi yang cukup agar bisa memainkan game ini dengan lancar.

Spesifikasi Minimum HP agar Lancar Total Football

Nah, spesifikasi minimal ini wajib dimiliki HP kalian. Tujuannya tidak lain dan tidak bukan agar game bisa dimainkan dengan lancar tanpa ada gangguan seperti lag. Kurang lebih spesifikasi yang harus dimiliki HP kalian adalah sebagai berikut :

HP iPhone :

Untuk kalian yang menggunakan iPhone, Yang perlu kalian perhatikan adalah versi iOS-nya, yaitu iOS 11 atau yang lebih baik. Untuk RAM minimal 4 GB, dan penyimpanan internal yang tersisa minimal 2 GB.

HP Android :

Untuk spesifikasi minimum HP Android agar lancar main Total Football yang perlu diperhatikan meliputi, OS Android 5, RAM 4 GB, penyimpanan internal lega 4 GB.

Untuk spesifikasi lain seperti kapasitas baterai dan jenis layar bisa menyesuaikan. HP yang memiliki baterai besar bakal jauh lebih awet untuk digunakan main game dalam jangka waktu yang panjang. Sementara panel layar Amoled akan memberikan kualitas warna yang lebih baik daripada IPS.

Untuk processor, makin baru generasinya makin bagus kualitas HP-nya tapi makin mahal pula.

Intinya spesifikasi minimum Total Football yang utama adalah pada OS, RAM, dan penyimpanan internal, sementara spesifikasi pendukung meliputi daya tahan baterai, jenis panel layar, dan processor yang digunakan.

Tinggalkan komentar

Artikel Terkait