Selama ini game Bus Simulator Indonesia identik dengan game simulasi yang menggunakan kendaraan darat sebagai model simulasi utamanya. Tapi, apa jadinya kalau Bus Simulator Indonesia yang biasanya dipenuh kendaraan darat tiba-tiba tersedia kendaraan udara ?
Dalam game Bus Simulator Indonesia, untuk bisa memiliki kendaraan udara atau pesawat bukanlah hal yang mustahil. Hal itu bisa diwujudkan menjadi kenyataan dengan menggunakan mod Bussid model pesawat.
Benar sekali dengan menggunakan mod pesawat kalian bisa memainkan Bus Simulator Indonesia dengan kendaraan udara. Hal ini pastinya benar-benar membuat suasana permainan Bus Simulator Indonesia 180-derajat berbeda.
Fitur Mod Bussid Pesawat
Hadirnya mod pesawat pastinya juga disertai dengan beberapa fitur untuk mod itu sendiri. Fitur yang tersedia pastinya membuat mod pesawat lebih realistis dan mirip aslinya. Yang pasti fitur-fitur yang ada pastinya bakal cukup beda dengan fitur yang ada pada mod kendaraan darat.
Jadi apa saja fitur yang disediakan pada mod pesawat ? Berikut adalah ulasan lengkapnya :
1. Beneran Bisa Terbang
Ini di fitur paling penting di dalam mod ini yaitu pesawat yang ada benar-benar bisa terbang semua. Jadi mod bukan hanya sekedar tampilan tapi, beneran bisa terbang seperti pesawat di dunia nyata. Hal ini lah yang membuat gameplay game Bus Simulator Indonesia 180 derajat berbeda.
Tapi, perlu kalian ketahui juga mode terbang mod pesawat juga terbatas, gak bisa selancar saat kalian menggunakan kendaraan di darat.
2. Bagasi Lebar
Beberapa pesawat di dalam daftar mod pesawat ini berjenis pesawat kargo. Pesawat kargo sendiri adalah salah satu jenis pesawat dengan ukuran terbesar yang berfungsi untuk mengangkut barang. Pesawat seperti ini di dalam mod memiliki fitur bagasi super jumbo seperti kondisi pesawat aslinya. Mod Bussid pesawat ini juga menyediakan fitur ini agar mod bisa seperti pesawat aslinya.
Seperti yang bisa kalian lihat pada gambar preview, bagasi pesawat bisa sampai digunakan untuk memuat 10 bus sekaligus.
3. Kokpit Realistis
Pesawat pasti memiliki kabin khusus pilot yang digunakan untuk mengendalikan pesawat yang disebut dengan kokpit. Kokpit berisi berbagai macam tombol, radar, dan sensor untuk di gunakan oleh pilot dari mulai take off, landing, dan selama beroperasi di udara.
Kumpulan Mod Bussid Pesawat
Kalian yang udah gak sabar dengan mod apa aja yang segitekno.com bagikan bisa lihat bocoran gambarnya kemudian download menggunakan link yang sudah di sediakan. Semua mod bisa kalian unduh dengan mudah dan juga gratis.
Mod Taxi FFROS ZoneID
Mod Taxi FROGS ZoneID adalah sebuah bentuk transportasi umum masa depan berbentuk pesawat mini atau drone yang mampu mengankut menumpang dengan jumlah kecil. Perusahaan ini berasal dari Bantul, DIY.
Download Mod Taxi FROGS ZoneID
Mod Bussid Pesawat Lion Air CVT
Lion Air adalah salah satu perusahaan pesawat yang memiliki operasional terbang tinggi dan beroperasi di berbagai jalur udara dunia.
Download Mod PESAWAT LION AIR CVT
Mod Pesawat Airbus A380 Garuda Indonesia by MAH Channel
Garuda Indonesia adalah pesawat penumpang kebanggaan Indonesia.
Download Mod Pesawat Airbus A380 Garuda Indonesia
Mod Pesawat Airbus Beluga 4 by MAH Channel
disebut Airbus Beluga 4 karena bentuknya moncong pesawatnya mirip dengan mamalia air yang bernama Beluga.
Download Mod Pesawat Airbus Beluga 4
Mod Bussid Pesawat Antonov AN-225 Mriya by MAH Channel
Antonov AN-255 adalah pesawat terbesar yang adi di dunia yang berjenis pesawat kargo atau pesawat barang.
Download Mod Pesawat Antonov AN-225 Mriya
Mod Pesawat Jet Cessna Citation X by MAH Channel
Jet Cessna adalah jenis pesawat cepat yang biasanya menjadi pesawat pribadi atau jet pribadi milik para sultan.
Download Mod Pesawat Jet Cessna Citation
Mod Bussid Pesawat Sriwijaya Air by MAH Channel
Sriwijaya Air adalah salah satu perusahaan pesawat Indonesia yang memiliki markas utama di Tangerang Indonesia. Nama Sriwijaya berasal dari nama salah satu kerajaan besar yang pernah berdiri di Indonesia yaitu Kerajaan Sriwijaya.
Download Mod Pesawat Sriwijaya Air
Mod Bussid Pesawat Grumman B-2A Spirit
Northrop Grumman B-2A Spirit adalah pesawat perak milik Angkatan Udara AS yang memiliki teknologi siluman. Pesawat ini terbuat dari bahan dasar termoplastik yang dilapisi lapisan penyerap radar. Dengan teknologi silumannya pesawat ini digunakan sebagai pesawat pengebom.
Mod Bussid Pesawat Grumman B-2A Spirit
Mod Bussid Pesawat Tempur F-16 A CVT MAH Channel
F-16 adalah salah satu pesawat tempur yang turut menjaga kedaulatan wilayah udara Indonesia yang siap mengudara jika ada perintah.
Download Mod Pesawat Tempur F-16 A CVT
Mod Helikopter TNI-AU by MAH Channel
Helikopter pada mod ini adalah milik TNI Angkatan Udara yang digunakan dalam operasi pengintaian udara.
Download Mod Helikopter TNI-AU
Mod Jet X Bus by AD ISKN
Mod ini terbilang uni karena merupakan gabungan bus dan juga pesawat. Mod ini membuat bus yang biasnya berjalan di tanah bisa terbang.
Untuk cara pasang mod pesawat ke dalam game Bus Simulator Indonesia sama saja dengan pemasangn mod lainnya. Kalin tinggal pindahkan file .bussidmod ke Memory Internal > Documents > BUSSID > Mods.
Setelah itu, kalian tinggal buka game Bus Simulator Indonesia > Garasi untuk cek tampilan mod-nya, dan selesai. Cuma seperti itu saja.
Sekian bagi-bagi mod Bussid Pesawat yang bisa segitekno.com bagikan. Semoga bisa membantu dan mengobati ras bosan kalian dengan gameplay dan kendaraan Bus Simulator Indonesia yang hanya itu-itu saja.
2 Responses
Beli semua
gas